JEMBATAN BERBAK MULAI RETAK


Jembatan Berbak sepanjang 360 meter berlokasi di Kelurahan Simpang Kecamatan Berbak Kabupaten Tanjung Jabung Timur, kini pada bagian pondasi oprit (galian tanah di ujung jembatan) mulai retak. Dengan retaknya bagian dari jembatan yang belum berumur 5 tahun itu dikawatirkan dapat mempengaruhi bagian jembatan yang lain. 
 
Jembatan Berbak itu secara pormalitas, sudah diresmikan oleh Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, beberapa tahun yang lalu, saat peringatan Harganas di Desa Kota Baru Kecamatan Geragai Kabupaten Tanjab Timur,” Pada waktu itu, Presiden tidak melihat bagaimana kondisi dari bangunan Jembatan itu, dan Presiden hanya menerima laporan dan tidak meresmikan di lokasi Jembatan Berbak.

Semestinya pemerintah tidak tinggal diam dan pura-pura tidak tahu, karena dilokasi jembatan tersebut ada juga pejabat lokal yang tahu dengan kondisi jembatan dan jalan di Kelurahan Simpang Kecamatan Berbak ini, Seharusnya pemerintah itu segera melakukan perbaikan, agar kerusakan pada jembatan itu tidak semakin parah.

Selain Jembatan Berbak, jalan-jalan yang ada disekitarnya juga perlu diperbaiki dan ditingkatkan oleh pemerintah, karena jalan tersebut sangat dibutuhkan oleh penduduk untuk beraktifitas, baik bagi kelangsungan hidup maupun guna meningkatkan penghasilan.
Dinas Pekerjaan Umum sebaiknya tidak tutup mata dalam melihat kondisi jalan di Kabupaten Tanjab Timur. Bila melihat kondisi jalan yang rusak, semestinya dinas terkait punya itikad untuk memperbaiki jalan yang rusak itu, karena banyak jalan yang rusak hingga bertahun-tahun dan tidak diperbaiki.
Mereka semestinya punya rencana untuk memperbaiki jalan yang rusak itu, karena kerugian yang dialami oleh pengguna jalan, akibat dari jalan yang rusak itu, jelas ada.(sigit)